Minggu, 03 Januari 2010

Kode Nokia

KODE RAHASIA NOKIA

Handphone Nokia memiliki banyak kode rahasia, diantaranya:

1. Melihat nomor IMEI (Internasional Mobile Equipment Identity) : *#06#
2. Melihat alamat IP perangkat Bluetooth (utk ponsel yg mempunyai Bluetooth) : *#2820#
3. Menghidupkan pengalihan “All Call” pada nomor yang diisi : **21*number#
4. Menghidupkan pengalihan “No Reply” pada nomor yang diisi : **61*number#
5. Menghidupkan pengalihan “On Bussy” pada nomor yang diisi : **67*number#
6. Mengaktifkan Half Rate Codec : *#4270#
7. Menonaktifkan Half Rate Codec : *#4270#
8. Menampilkan versi software ponsel : *#0000#
9. Kode alternatif jika *#0000# tidak bekerja : *#9999#
10. Untuk mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika tak anda jawab : *#61#
11. Mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika ponsel anda di luar jangkauan : *#62#
12. Mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika ponsel anda sedang sibuk : *#67#
13. Mengecek nomor pengalihan “All Call” yang digunakan : *#21#
14. Mengecek status “Call Waiting” : *#43#
15. Menampilkan kode keamanan ponsel yang digunakan : *#2640#
16. Menampilkan kode pabrikan (sebagian besar ponsel tipe lama) : *#7760#
17. Mengaktifkan EFR (Enhanced Full Rate) Codec (tidak berlaku di ponsel Symbian) : *3370#
18. Menonaktifkan EFR Codec : #3370#
19. Mengembalikan ke setting pabrik (factory setting) : *#7780#
20. Menampilkan ‘private number’ yang menghubungi anda : *#30#
21. Mereset timer ponsel dan skor game (pada beberapa ponsel) : *#73#
22. Menampilkan status SIM Clock : *#746025625#
23. Akses cepat ke nama/nomer telepon di phone book ponsel, misalnya 20# : xx#
24. Menekan dengan singkat, untuk berpindah antar profile : Tombol off
25. Mengganti logo operator logo pada Nokia 3310 dan 3330 : *#67705646#
26. Memunculkan : 1. Serial Number, 2. Date Made, 3. Purchase Date, 4. Date of last repair, 5.Transfer   user data. Keluar dari mode ini harus merestart ponsel ( pada beberapa ponsel ) : *#92702689#

Sabtu, 02 Januari 2010

Kode Sony Ericsson

KODE RAHASIA SONY ERICSSON

Handphone Sony Ericsson memiliki banyak kode rahasia, beberapa diantaranya:

1. Mereset bahasa kembali ke bahasa Inggris: *#0000# atau 0000
2. Melihat nomor IMEI (International Mobile Equipment Identity): *#06#
3. Melihat nomor terakhir yang ditelpon: 0#
4. Mengakses ponsel tanpa SIM Card: **04*0000*0000*0000#
5. Melihat service menu dan versi software: >*<<*<* (Tekan “Yes” berulang-ulang untuk melihat semua data software dan tekan “>” untuk melihat semua teks yang terdapat pada ponsel).
6. Mengunci SIM Card agar tidak bisa mengganti SIM Card: <**< (untuk membuka gunakan unlock code)
7. Mengunci layanan provider: *<<*
8. Mengakses ponsel tanpa menggunakan SIM Card: **04*0000*0000*0000#

Jumat, 01 Januari 2010

Plastik Kresek

BAHAYA PLASTIK KRESEK

Plastik kresek warna hitam biasanya digunakan untuk membungkus goreng-gorengan atau makanan yang kita beli di pinggir jalan atau pedagang kaki lima. Waspadalah, ternyata plastik kresek ini bila bersentuhan langsung dengan makanan sangat berbahaya!

Bahaya dari plastik kresek hitam yaitu dapat menyebabkan kanker, kerusakan ginjal dan penyakit lainnya karena bahan yang dikandungnya mengandung zat-zat yang berbahaya bila masuk ke dalam tubuh manusia terutama pada plastik kresek warna hitam. Ironisnya warga yang kurang mampulah yang banyak menggunakan plastik kresek tersebut.

BPOM (Badan Pengawas Obat-obatan dan Makanan) memperingati masyarakat agar tidak menggunakan plastik kresek hitam sebagai wadah makanan. Rubiana Thamrin Akib (ketua BPOM) mengatakan, “Bisa saja bekas digunakan bungkus pestisida atau kotoran manusia,” katanya dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta, Selasa (14/7/2009).

Bila kita lihat proses daur ulang di pabrik plastik kresek maka kita akan mendapati proses daur ulangnya menggunakan bahan kimia yang menambah dampak bahayanya bagi kesehatan manusia.

Kita tidak tahu riwayat penggunaan plastik kresek berwarna hitam sebelumnya sementara daur ulang plastik kresek tersebut mungkin saja bekas wadah pestisida, limbah rumah sakit, kotoran hewan atau manusia, limbah berat, dll. Selain itu proses daur ulang plastik kresek juga menggunakan bahan kimia yang menambah dampak bahayanya. Sayangnya, banyak masyarakat yang tidak mengetahui himbauan dari BPOM tersebut.